.

Lowongan Kerja Bank Pundi Indonesia November 2014

Lowongan Kerja Bank Pundi Indonesia Terbaru bulan Oktober - November 2014, untuk memperluas jaringan kerja dan juga sekaligus memenuhi kebutuhan sumberdaya manusia kini Bank Pundi Indonesia menawarkan lowongan kerja di posisi Account Manager, Funding Officer dan Account Officer. Bank Pundi Indonesia adalah salah satu Bank swasta nasional Indonesia
Lowongan Bank Pundi Indonesia
Sejarah Singkat Bank Pundi Indonesia
berdiri pada tanggal 11 September 1992 dengan nama PT. Executive International Bank sebagaimana yang termaktub dalam Akta Perseroan No.34 yang dibuat dihadapan Sugiri Kadarisman SH., Notaris di Jakarta dan telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Kehakiman melalui Keputusan No.C2-9246-H.T.01.01 serta diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia No.103 tanggal 26 Desember 1992, Tambahan No.6651. Pada tanggal 9 Agustus 1993 Perseroan mulai beroperasi sebagai Bank Umum di Jakarta. Tanggal 23 Juni 1993 Tentang Pemberian Izin Usaha PT. Executive International Bank. Nama Perseroan kemudian diubah menjadi PT. Bank Eksekutif Internasional.

Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang diadakan pada tanggal 30 Juni 2010 telah menyetujui perubahan nama Perseroan dari PT. Bank Eksekutif Internasional, Tbk. menjadi PT. Bank Pundi Indonesia,Tbk. 

Perkembangan Bisnis Bank Pundi Indonesia
Sebelumnya Perseroan lebih fokus kepada sektor korporasi, kini Bank Pundi menitikberatkan strategi pada pengembangan pembiayaan di sektor Usaha Mikro serta Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Guna mendukung fokus pembiayaan tersebut, struktur pendanaannya pun diarahkan kepada dana-dana ritel (retail funding). Perubahan strategi bisnis ini selaras dengan konsep kesetaraan menuju kemakmuran dengan mengedepankan pemberdayaan Usaha Mikro serta Usaha Kecil dan Menegah (UKM) sesuai dengan konsep yang merupakan buah pemikiran dari Recapital Group, yaitu Rosan P. Roeslani dan Sandiaga S.Uno.

Hasil transformasi bisnis yang dilakukan oleh Bank Pundi sejak tahun 2011 terlihat dengan terus bertumbuhnya kantor-kantor cabang di berbagai kota besar dan semakin meningkatnya jumlah karyawan yang medukung operasional Perseroan. Di akhir tahun 2012 Kantor Cabang Bank Pundi telah tumbuh menjadi sebanyak 207 kantor yang tersebar di hampir seluruh kota besar di Indonesia dari ujung Sumatera hingga Papua dengan jumlah karyawan sebanyak 8.200 orang dari sebelumnya 187 kantor dengan jumlah karyawan sebanyak 6.691 orang pada tahun 2011. Kemudahan untuk bertransaksi pun disediakan dengan menempatkan 68 buah Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan lebih dari 40.000 ATM PRIMA dan ATM Bersama di berbagai tempat yang strategis. Semua ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada seluruh nasabah.Sesuai dengan namanya,Bank Pundi berarti pengumpul atau wadah. Pengusaha UMKM dapat menggunakan Bank Pundi sebagai wadah atau sarana untuk memperoleh kredit mikro.
Berikut produk kredit mikro Bank Pundi

Kredit Mikro Pundi Pundi
Kredit Mikro Pundi Emas
Kredit Mikro Pundi Perak
Kredit Mikro Pundi Perunggu
Kredit Mikro Pundi KRK
Kredit Mikro Pertanian

Selain itu Bank Pundi juga mengembangkan bisnis funding melalui tabungan dan deposito.
Deposito dengan program menarik
Tabungan Bank Pundi, yang memiliki Kartu ATM dan dapat digunakan di lebih dari 40 ribu mesin ATM PRIMA dan ATM Bersama. Kartu ATM Bank Pundi dapat digunakan sebagai alat pembayaran di jaringan EDC/merchant PRIMA/BCA dan memiliki fitur pembayaran tagihan dan pembelian pulsa langsung melalui mesin ATM Bank Pundi.

Lowongan Kerja Bank Pundi Indonesia 2014
Berikut akan kami sajikan yang paling baru dari Lowongan Kerja Bank Pundi Indonesia, adalah salah satu Bank Swasta Nasional Indonesia, untuk:

Account Manager
Funding Officer
Account Officer
Penempatan: Jakarta, Jawa barat, Jawa tengah, Jawa timur, Sumatera dan Bali
Date Posted : 03 November 2014
Batam Lamaran : 31 Desember 2014

Persyaratan Pelamar:
• Pria dan wanita
• Pendidikan minimal D3 semua jurusan
• Indek prestasi komulatif minimal 2,75
• Fresh graduate atau sudah memiliki pengalaman kerja
• Sehat jasmani dan rohani
• Mampu berkomunikasi dengan baik
• Memiliki banyak relasi
• Mampu mengoperasikan komputer

Perhatian:
Peserta lamaran diharapkan berhati-hati terhadap penipuan. Karena berdasarkan data yang telah ada, banyak pelamar yang tertipu materi uang. Diharapkan mengecek website resmi perusahaan, apakah perusahaan yang terkait memungut biaya atau tidak.

Untuk mengetahui lebih detail tentang Lowongan Kerja PT Bank Pundi Indonesia November 2014 anda dapat berkunjung langsung melalui sumber resmi atau panduan melamar lowongan diatas. Mohon untuk lebih teliti dan hati-hati dalam melamar kerja karena sekarang ini banyak penipuan berkedok membuka lowongan kerja. Terima Kasih atas kunjungan anda, untuk mendapatkan update lowongan kerja terbaru secara gratis silakan bookmark (tekan tombol ctrl+D) atau bisa follow twitter kami dan Google Plus. Terimakasih