.

Lowongan Kerja PT Bank Tabungan Negara

Lowongan Kerja Terbaru Bank Tabungan Negara (Persero) 2016 disingkat dengan Bank BTN adalah sebuah perseroan terbatas yang bergerak di bidang penyedia jasa perbankan. Bank ini merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara Indonesia.

Sejarah berdiri PT Bank BTN (Persero) pertama kali didirikan pada tahun 1987. Saat itu bank ini masih bernama Postspaar Bank yang terletak di Batavia. Selanjutnya Jepang membekukan kegiatan bank tersebut dan mengganti nama menjadi Chokin Kyoku. Pemerintah Indonesia mengambil alih dan mengubah namanya kembali menjadi Bank Tabungan Pos sesuai dengan Undang-Undang Darurat Nomor 9 Tahun 1950. Beberapa tahun berselang tepatnya pada tahun 1963, bank ini kembali berganti nama menjadi Bank Tabungan Negara atau biasa dikenal dengan BTN.

Lima tahun setelah itu, bank ini beralih status menjadi bank milik negara melalui Undang-Undang Nomor 20 tahun 1964. Pada tahun 1974 BTN menawarkan layanan khusus yang bernama KPR atau kredit pemilikan rumah. Layanan ini dikhususkan pada BTN oleh Kementerian Keuangan dengan dikeluarkannya surat pada tanggal 29 Januari 1974. Layanan ini pertama kali dilakukan pada tanggal 10 Desember 1976. Selanjutnya pada tahun 1989 BTN juga telah beroperasi menjadi bank umum dan mulai menerbitkan obligasi. Pada tahun 1992 status hukum BTN berubah menjadi perusahaan perseroan (Persero).

Selain itu, dua tahun berselang tepatnya pada tahun 1994, BTN juga memiliki izin sebagai Bank Devisa. Keunggulan dari BTN terlihat pada tahun 2002 yang menempatkan BTN sebagai bank umum dengan fokus pinjaman tanpa subsidi untuk perumahan. Hal ini dibuktikan dengan keluarnya surat dari Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tanggal 21 Agustus 2002.

Pada tahun 2003 BTN melakukan restrukturisasi perusahaan. Restrukturisasi perusahaan yang dilakukan secara menyeluruh tersebut telah tertulis dalam persetujuan RJP berdasarkan surat Menteri BUMN tanggal 31 Maret 2003 dan Ketetapan Direksi Bank BTN tanggal 3 Desember 2004. Tak berhenti sampai di sana, pada tahun 2008 BTN juga yang telah melakukan pendaftaran transaksi Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset (KIK Eba) di Bapepam. Bank BTN merupakan  bank pertama di Indonesia yang berhasil melakukannya. Selanjutnya pada tahun 2009, BTN melakukan pencatatan perdana dan listing transaksi di Bursa Efek Indonesia. Dengan visi "menjadi bank yang terkemuka dalam pembiayaan perumahan" Bank BTN nyatanya telah menjadi salah satu bank terkemuka di Indonesia.
Logo PT Bank Tabungan Negara (Persero)

Loker PT Bank Tabungan Negara (Persero) Terbaru 2016 saat ini kembali membuka  untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:


CASH OFFICE HEAD (COH)

Requirements:
  • Male/Female, maximum age of 32 years old.
  • Indonesian Citizen (WNI).
  • Minimum Bachelor Degree (S1).
  • Required experience for ± 1 year in the field of Retail Funding Marketing.
  • Required experience for ± 3 years in the field of banking.
  • Good looking with the minimum height of 165 cm (Male) and 160 cm (Female).
  • Have a wide customer base networking.
  • Fluent oral and writing in English.
  • Not having a family relationship father / mother / brother / sister / Children with employees BTN

Berkas Lamaran:
  • Curriculum Vitae (CV);
  • Working reference from the company work last;
  • SK from the company work last;
  • Copy of ID Card;
  • Legalized copies of diploma and transcript. 
  • Mengisi Form Pendaftaran disini

Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda (lihat atas) pada alamat berikut:

1. Bank BTN KC Jakarta Kuningan : Wisma budi Lt 1 & 2, Jl HR Rasuna Said Kav C 6 Jakarta 12940.
2. Bank BTN KC Kelapa Gading Square : Jl Raya Boulevard Barat Blok D No 23 Jakarta 14210.
3. Bank BTN KC Jakarta Kebon Jeruk : Jl Anggrek No 1 Kelapa Dua Kebon Jeruk Jakarta 11550.
4. Bank BTN KC Bekasi : Jl Jend Sudirman No 19 Bekasi 17143.
5. Bank BTN KC Jakarta Melawai : Jl Melawai Raya No 72 Blok B-4, Kebayoran Baru Jakarta 12130.
6. Bank BTN KC Cibubur : Ruko Madison Blok B1 No 6-8 Cibubur Time Square, Jl Raya Alternatif Transyogi KM 3 Cibubur, Bekasi 17435.
7. Bank BTN KC Bandung : Jl Jawa No 7 Bandung 40117.
8. Bank BTN KC Surabaya : Jl Pemuda No 50 Surabaya 60271.
9. Bank BTN KC Yogyakarta : Jl Jend Sudirman No 71 Yogyakarta 55223.
10. Bank BTN KC Denpasar : Jl Dewi Sartika No 2 Denpasar 80114.
11. Bank BTN KC Jember : Jl A Yani No 05, Jember 68118.
12. Bank BTN KC Pekanbaru :  Jl Jend Sudirman No 393 Pekanbaru 28116.
13. Bank BTN KC Bandar Lampung : Jl Wolter Mongonsidi No 80-88 Bandar Lampung 35215.
14. Bank BTN KC Samarinda : Jl RE Martadinata No 1 Samarinda 75127.
15. Bank BTN KC Palangkaraya : Jl Diponegoro No 23 Palangkaraya 73111.
Batas Lamaran : 11 Februari 2016